Lubuk Pakam, Humas Diskominfods
Sekertaris Daerah Kabupaten Deli Serdang Darwin Zein S.Sos hadir pada Musyawarah Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia Kabupaten Deli Serdang yang dibuka oleh Ketua DPD KNPI Sumut El Adrian Shah, di Aula Gedung PKK Deli Serdang,Sabtu (28/12).
Hadir dalam musda tersebut, Asisten I Faisal Arif Nasution, Kadis Porabudpar Khoirum Rizal ST, Kaban Kesbangpol Togar Panjaitan,Ketua DPD KNPI Sumut El Adrian Shah, Ketua Karateker DPD KNPI Deli Serdang H Munawir Fuadi Hasibuan, Pengurus KNPI Sumut, tokoh pemuda serta ormas di Kabupaten Deli Serdang.
Dalam amanatnya, Bupati Deli Serdang H Ashari Tambunan yang dibacakan Sekdakab Deli Serdang Darwin Zein S.Sos mengatakan, kepeloporan pemuda mempunyai peran dan posisi yang sangat strategis. berbagai moment penting bagi bangsa kita, baik pada masa sebelum maupun setelah kemerdekaan, lahir dari ide, semangat dan kepemimpinan para pemuda. bahkan pada masa orde baru, pemuda tampil mempelopori perubahan menjadi era reformasi pada tahun 1998. sejarah pun juga membuktikan bahwa pemuda berperan penting dalam kemerdekaan dimana saja, di negara mana saja kemerdekaan tak luput dari peranpemuda. karena pemudalah yang paling bersemangat dan ambisius memperjuangkan perubahan menuju kearah yang lebih baik.
"Saya mengajak pemuda yang terhimpun dalam wadah Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) untuk tetap menjaga perannya agar tetap melekat pada masa", Ia juga mengajak seluruh pemuda untuk dapat eksis dalam mendorong pembangunan di Kabupaten Deli Serdang. ujarnya.
"Dengan adanya musda ini kita berharap Ketua KNPI Deli Serdang terpilih kedepannya dapat bermanfaat dan berbuat demi kemajuan Kabupaten Deli Serdang kedepannya. Inilah yang menjadi tantangan KNPI yang akan dituangkan dalam program kerjanya ke depan," jelasnya.
Dikatakannya, begitu jugalah halnya dengan pemuda yang tergabung dalam wadah knpi, yang diilhami dari rasa kepekaan dan kepeloporan generasi muda, dengan menggalang persatuan dan kesatuan, mengkonsolidasi keanekaragaman potensi, membentuk sinkronisasi dan sinergi partisipasi dalam rangka mensukseskan pembangunan. Dalam konteks pembangunan inilah, maka peran pemuda yang tergabung dalam wadah KNPI, perlu untuk terus ditingkatkan dan dioptimalkan dalam rangka menyongsong kemajuan di kabupaten deli serdang pada masa yang akan datang.
Ketua DPD KNPI Sumut El Adrian Shah menyatakan, musyawarah yang dilakukan bertujuan untuk melahirkan keputasan dan program-programm yang bermanfaat bagi organisasi, pemerintah dan masyarakat diKabupaten Deli Serdang.
"Kita berharap melalui musda ini dapat terpilih pimpinan KNPI nantinya dapat bersinergi untuk pembangunan Kabupaten Deli Serdang," jelasnya.