Lubuk Pakam
Upaya untuk memotivasi para pelaku Usaha Kecil Menengah (UKM) agar terus berinovasi,gencar dilakukan oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Deli Serdang bersama stakeholder terkait. Salah satunya melalui kegiatan Galang UKM 2019 yang digelar di Aula Cadika Deli Serdang,Selasa (29/10).
Wakil Bupati Deli Serdang HMA Yusuf Siregar mengatakan, di tengah persaingan pasar global yang semakin ketat saat ini,mengharuskan kita untuk terus meningkatkan daya saing UKM melalui produk yang ditawarkan dan memberikan kesempatan bagi pelaku UKM untuk menunjukkan kualitas produk yang inovatif khususnya di tengah - tengah masyarakat.
Hal ini pun, kata dia, kita dituntut untuk terus membangun profesionalisme, guna mengoptimalkan potensi yang ada, sekaligus memenangkan persaingan di kanca globalisasi saat ini. ketangguhan dalam hal kualitas, kuantitas dan kontinuitas dalam menghasilkan produk, merupakan kekuatan bagi pelaku usaha, untuk dapat mengoptimalkan kreatifitasnya, sehingga produk tersebut mampu bersaing dengan produk luar, terutama dalam menghadapi Mea (masyarakat ekonomi asean).
“Melalui Galang UKM 2019 di Deli Serdang, yang dikemas dalam beberapa modul program yang terdiri dari penghargaan dan seminar UKM, sangatlah relevan. Karena, disamping menjadi sumber inspirasi dan memberi manfaat nyata bagi para pelaku UKM, dalam rangka menumbuhkembangkan, memperkuat dan mempertahankan bisnisnya, sekaligus juga memberi kesempatan dan motivasi bagi para pelaku UKM, untuk terus berinovasi serta berkreasi dalam meningkatkan kualitas dan kuantitas produk unggulannya, yang muara akhirnya, dapat meningkatkan daya saing dan kapasitas produksi UMKM di daerah ini.” Ungkap yusuf Siregar.
Sementata Founder & Chairman MarkPlus, Inc dan Presiden ICSB Indonesia Jacky Mussry menuturkan, saat ini sudah bukan waktunya untuk bersaing di dalam negeri, terutama dalan hal kewirausahaan.“Harus punya kemauan, tekad dan inovasi agar bisa bersaing di kancah internasional,” ujar Mussry.
Hal Senada Juga dikatakan Asisten perekonomian pembangunan setdakab Deli Serdang dr Hj Aida Harahap MARS “ bahwa Ini adalah kesempatan yang sangat baik dalam rangka kita mengembangkan akan usaha dan karya kita untuk bangsa Indonesia yang sangat kita cintai. Dan semoga melalui Galang UKM 2019 di Deli Serdang ini memberikan kesempatan bahkan motivasi untuk terus berupaya berinovasi serta berkreasi dalam meningkatkan produk yang dihasilkan oleh para pelaku usaha yang ada di Deli Serdang.tuturnya
Kegiatan Galang UKM Indonesia 2019 terdiri dari tiga rangkaian agenda utama, yakni penghargaan, seminar UKM, serta pameran dan kurasi UKM Brilian untuk memperoleh predikat UKM BRILIAN 2019. diantaranya Kepala Cabang Bank BRI lubuk pakam Marolop Six Mayer Sinaga, Perwakilan Bank Indonesia Sumut LM Bahtiar Zaadi, GM Angkasa Pura II Bandara Kualanamu Hariono, Kepala Cabang JNE medan Fikri Al Haq Fachryana, Kepala Dinas Koperasi dan UKM Deli Serdang Ahmad Tarmizi, Direktur Bisnis dan Syaruah Bank Sumut TM Jefri, Pimpinan Wilaya BRI Medan I Made Suka.