Tanjung Morawa
Ribuan kaum ibu-ibu jamaah pengajian akbar sekecamatan Tanjung Morawa Menghadiri acara pengajian akbar dan halal bihalal sekaligus juga doa selamat kepada calon Jemaah Haji 1440 H dari Kec.Tanjung Morawa, acara tersebut berlangsung di dusun VII sekolah Karya Jaya Gg.Turi Desa Wono Sari Kecamatan Tanjung Morawa, Rabu sore ( 19/6 ). Ditandai dengan tepung tawari Calhaj dari Tanjung Morawa sebanyak 87 orang dan pemberian Bale Kepada Wabup dan Wakil Ketua TP PKK oleh Ketua Perwiritan Ibu-ibu Kec.Tanjung Morawa atas rasa syukur terpilihnya Bupati dan Wakil Bupati Deli Serdang.
Turut hadir pada acara tersebut,Wakil ketua PKK Kabupaten Deli Serdang Ny.Hj Pepeni Yusuf Siregar,Staf Ahli,Asisten I Dedi Maswardy,para OPD, Camat Tanjung Morawa Edi Yusuf beserta muspika,Ketua Dharmawanita Persatuan Herawati Darwin Zein, Al-Ustadz H. Muhammad Hasbi Al Mawardi Lubis S.Ag,Kades Desa Wono Sari Suparman,Kepala Desa Se Kecamatan Tanjung Morawa dan beserta para pengurus pengajian Akbar Kaum Ibu-Ibu SeKecamatan Tanjung Morawa.
Diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an yang di bacakan oleh saudari Juli Safitri, kemudian dilanjutkan dengan kata sambutan dari ketua panitia yang di bacakan oleh ibu Listiani ." kami ucapkan selamat datang di desa Wono Sari yang kami cintai ini dan terimakasih banyak atas kehadirannya di desa kami ini, semoga dengan adanya acara pengajian akbar ini kita mendapatkan berkah dan ridho dari Allah swt, kepada bapak dan ibu seluruh jemaah Haji yang akan berangkat haji di tahun ini kami doakan semoga lancar dalam menjalan ibadah haji nya sehingga menjadi Haji dan hajjah yang mabror, kami selaku panitia sangat berterima kasih kepada masyarakat desa Wonosari dan segenap panitia yang telah berusaha dengan sebaik mungkin dan membantu dalam penyelenggaraan acara ini "ucap Listiani
Wakil Bupati Deli Serdang HMA Yusuf Siregar menyampaikan bahwa "pembangunan bidang keagamaan merupakan salah satu unsur penting dari pelaksanaan pembangunan daerah dalam mewujudkan masyarakat yang religius, Melalui berbagai aktivitas keagamaan yang terus di kembangkan dalam upaya membangun warga masyarakat yang utuh dan memiliki keseimbangan hidup lahiriyah dan batiniyah jasmani dan rohani, untuk itu pemerintah Kabupaten Deli Serdang mengapresiasi atas apa yang telah dilakukan oleh kaum ibu-ibu yang tergabung dalam pengurus pengajian akbar se-kecamatan Tanjung Morawa, yang pada hari ini menyelenggarakan kegiatan pengajian akbar, karena melalui kegiatan ini diharapkan dapat mendorong dan mendukung segala bentuk upaya yang bertujuan bagi peningkatan dan kemajuan pembangunan khususnya di bidang keagamaan, sekaligus memperkuat pondasi persaudaraan dalam semangat kebersamaan, sehingga akan terjalinnya hubungan silahturrahmi yang harmonis di antara kita sekalian selaku makhluk ciptaan tuhan.
Saya mengucapkan terima kasih kepada seluruh pengurus pengajian akbar kaum ibu - ibu se-kecamatan Tanjung Morawa yang telah menyelenggarakan kegiatan pengajian akbar ini, semoga apa yang kita lakukan pada hari ini semakin memperbaharui semangat dan kecintaan kita pada Allah Swt.
Sementara itu dalam Tausiyah singkatnya Al-Ustadz H Muhammad Hasbi Al-Mawardi Lubis S.Ag menjabarkan tentang arti dan Makna Bulan Ramadhan dan Syawal sekaligus memberikan wejangan kepada Calhaj dari Kec. Tanjung Morawa.