Bupati dan Wabup Deli Serdang Tinjau BBIAT

Lubuk Pakam

Bupati Deli Serdang H Ashari Tambunan dan Wakil Bupati H Zainuddin Mars mengunjungi Dinas Perikanan dan Kelautan Kabupaten Deli Serdang yang berada di Komplek Kantor Bupati,Rabu (30/1). Kunjungan ini guna mengetahui apa yang telah direalisasi Dinas tersebut selama Tahun 2018.

Setibanya di kantor Dinas Perikanan dan Kelautan (Diskanla),Bupati dan Wabup langsung mendengarkan paparan yang dilakukan Kadiskanla,HM Tengku Zaki Aufa apa yang telah dilakukan dinas tersebut di Tahun 2018 dan program apa yang akan dilakukan ditahun 2019 ini.

Banyak hal yang yang di jelaskan Kadiskanla HM T Zaki Aufa,mulai dari data produksi budidaya air tawar hingga dengan data kapal penangkap ikan di Kabupaten Deli Serdang.

“Saat ini produksi budidaya air tawar salah satunya sedang dikembangkan di lahan Balai Benih Ikan Air Tawar (BBIAT) yang ada di Desa Lengau Kecamatan Tanjung Morawa”. Kata HM T Zaki Aufa dihadapan,Bupati Ashari Tambunan dan Wabup H Zainuddin Mars.

Dan saat itu juga Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah pun kemudian meminta agar Kadiskanla HM T Zaki Aufa menunjukkan langsung bagaimana kondisi di BBIAT yang ada di Desa Lengau Kecamatan Tanjung Morawa.

Saat melakukan kunjungan ini Bupati Ashari Tambunan tetap bersama dengan Wakilnya H Zainuddin Mars yang saat itu didampingi oleh Ka Bappeda Abdul Haris Pane,Kadis Kominfo,Haris Binar Ginting, Kadis PUPR,Donald Lumban Tobing dan Kadis Perkim,Khoirum Rizal. Di lokasi BBIAT ini Ashari Tambunan dan Zainuddin Mars melihat langsung bagaimana lokasi peternakan untuk pembibitan beberapa spesies ikan seperti ikan lele, gurami, patin, nila dan ikan lainnya.

Bupati H Ashari Tambunan disela-sela peninjauan di BBIT mengatakan bahwa apa yang telah dilakukan Diskanla ini sudah baik. "Sejauh ini kami melihat bahwa sudah banyak trobosan-trobosan yang dilakukan oleh Dinas Perikanan dan Kelautan Kabupaten Deli Serdang setahun terakhir”, katanya.

“Dan saya berharap Dinas ini dikemudian hari akan menjadi dinas yang bisa menjadi andalan di Kabupaten Deli Serdang serta bisa mewujudkan masyarakat Deli Serdang menjadi masyarakat yang maju dan berdaya saing tentu saja dibidang Perikanan,"kata Bupati H Ashari Tambunan.

Hal senada juga disampaikan Wabup H Zainuddin Mars yang mengatakan kalau kegiatan seperti ini sengaja mereka lakukan untuk mengetahui bagaimana capaian kerja yang telah dilakukan oleh OPD terkait. “Ini perlu kita lakukan agar masing-masing Organisasi Perangkat Daerah bisa bekerja lebih maksimal”, katanya.

Zainuddin Mars juga menjelaskan apabila bila ada jadwal kegiatan yang kosong akan melakukan hal seperti ini (kunjungan ke OPD), karena ingin mendengarkan apa yang telah dikerjakan dan apa yang akan dikerjakan kedepannya di setiap OPD di Kabupaten Deli Serdang.

" Kita biar tahu juga apa yang telah OPD lakukan. karenanya nanti semua OPD mau kita datangi. Biar kita lihat dulu apa yang sudah dikerjakan dan apa yang mau dikerjakan", kata Zainuddin Mars, Wakil Bupati dua Priode ini.



Berita

Hak Cipta © 2023
Pemerintah Kabupaten Deli Serdang