Lubuk Pakam
Bupati Deli Serdang H Ashari Tambunan menghadiri Haul Swindu Mangkat Tuanku Luckman Sinar Basarshah II di Museum Deli Serdang jalan Lintas Sumatera,Kecamatan Lubuk Pakam, Kamis (17/1) sore yang diawali dengan pembacaan Tahtim dan Tahlil.
Setibanya di lokasi acara,Bupati H Ashari Tambunan yang hadir bersama Sultan Serdang T Achmad Tala’a,para Pimpinan OPD seperti Kadis Kepemudaan,Olahraga,Kebudayaan dan Pariwisata Faisal Arif Nasution,Kadis Kominfo Haris Binar Ginting,Kadis Perumahan dan Pemukiman Khoirum Rizal,Kepala Kesbang Togar Panjaitan disambut keluarga besar Tuanku Luckman Sinar Basarshah II yang telah berada di tempat acara.
Bupati Deli Serdang H Ashari Tambunan mengatakan bahwa Tuanku Luckman Sinar Basarshah II adalah tokoh yang harus kita hormati karenanya mari kita tunjukkan rasa hormat kita untuk menunjukkan rasa terima kasih kita kepada semua apa yang telah dilakukkannya.
“Peringatan Haul Sewindu Tuanku Luckman Sinar Basarshah II tentu juga harus kita maknai bahwa selain mengenang harus juga kita menghormati dan mendoakannya dan juga kita harus mengelai lebih dalam lagi yakni mengenali perjuangan-perjuagannya serta mengenali apa yang menjadi cita-citanya”, kata Ashari Tambunan.
“Melalui Haul ini kita semua kembali memahami apa yang menjadi cita-cita beliau,kita mengenal beliau sebagai seorang pemikir,sebagai seorang sejarahwan dan juga sebagai seorang pejuang yang konsisten untuk memperjuangkan kebaikan bagi masyarakat khususnya masyarakat Deli Serdang”.
“Secara khusus mari kita terima apa yang menjadi warisan baik itu pemikiran beliau yang telah tertuang dalam buku-buku yang ditulisnya untuk kemudian kita upayakan menjadi rujukan bagi kita dalam kehidupan yang terkhusus dalam kehidupan berbangsa dan bernegara”.
“Karenanya melalui pemahaman Tuanku Lucman Sinar Basarshah II kita akan lebih dapat mengenal daerah ini bagaimana kita bisa menjadikan Deli Serdang ini sebagai bagian dari Negara RI yang bersama-sama dengan bangsa lain menjadi orang-orang yang maju tapi tampa meninggalkan identitas sebagai orang Deli Serdang”, ucap kepala Daerah.
Sultan Serdang Tengku Achmad Tala’a pada kesempatan itu mengapresiasi kegiatan ini seraya menambahkan bagaimana kita bisa meneruskan karya karya Tuanku Luckman Sinar Basarshah II sehingga karya itu tidak menjadi bisu, diam yang menjadi sebuah buku yang hanya dipajang.
Oleh karena itulah momentum Haul Swindu Tuanku Luckman Sinar Basarshah II ini karya-karyanya menginpirasi generasi muda Deli Serdang khususnya sehingga dapat terus dilestarikan adat budaya sebagaimana yang dicita-citakan olehnya.
Sementara itu mewakili Keluarga Tuanku Luckman Sinar Basarshah II,Prof T Silvana Sinar menyampaikan ucapan terimakasih kepada seluruh pihak yang telah hadir bersama sama pada Haul Sewindu Tuanku Sinar Luckman Basarshah II ini.
Ia juga secara khusus juga menyampaikan terimakasih Kepada Bupati Ashari Tambunan karena telah memperhatikan seni dan budaya serta sejarah yang ada di Kabupaten Deli Serdang ini.
Dipenghujung acara, Keluarga Tuanku Luckman Basarshah II, memberikan ucapan terimakasih dalam bentuk Buku karya Tuanku Luckman Sinar Basarshah II kepada Bupati Deli Serdang H Ashari Tambunan, serta dilanjutkan dengan mengunjungi Musium Deli Serdang untuk melihat sejarah sejarah di Deli Serdang