Lubuk Pakam
Bupati H Ashari Tambunan dihadapan ratusan Kader Keluarga Berencana (KB) dan Kader Kesehatan se Deli Serdang menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh kader-kader KB dan Kader Kesehatan atas diterimanya baru-baru ini Penghargaan Satya Lencana Pembangunan Bidang Kependudukan Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga dari pemerintah Pusat di Kota Manado Provinsi Sulawesi Utara.
“Saya memaknai, saya mengartikan bahwa penghargaan Satya Pembangunan dibidang Keluarga Berencana yang saya terima itu sesungguhnya adalah penghargaan bagi bapak-ibu sekalian yang didalam keseharian melaksanakan berbagai kegiatan demi keberhasilan program pembangunan KB di Kabupaten Deli Serdang”.
“Untuk itu izinkan saya menyampaikan penghargaan yang setinggi-tingginya dan ucapan terima kasih kepada seluruh penggiat dan kader KB yang telah bekerja secara sungguh-sungguh dan iklas yang akhirnya Kabupaten Deli Serdang mendapatkan penilaian yang baik sehingga dianugerahkannya satya lencana pembangunan program”.
Ucapan terimakasih itu disampaikan Bupati pada peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke XXV dan Pencanangan Bakti Sosial TNI-KKB PK (Kependudukan Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga) Tahun 2018 tingkat Kabupaten Deli Serdang, Selasa (14/8) di Lapangan Desa Perkebunan Ramunia Kecamatan Pantai Labu, yang ditandai dengan pemukulan gong dan peninjauan stand pelayanan KB, pelayanan Kesehatan serta Stand UPPKS.
Lebih lanjut Bupati mengatakan “melalui peringatan hari keluarga nasional yang kita laksanakan pada hari ini, harus dapat dijadikan sebagai momentum didalam meningkatkan kesadaran dan peran serta masyarakat akan pentingnya keluarga kecil, bahagia, dan sejahtera, dengan mengimplementasikan delapan fungsi keluarga yaitu, pertama fungsi keagamaan, kedua sosial budaya, ketiga cinta kasih,keempat melindungi,kelima reproduksi, keenam sosialisasi,ketujuh pendidikan dan ekonomi,serta kedelapan pembinaan lingkungan. Demi terwujudkan keluarga yang berketahanan,generasi yang berkualitas,mandiri dan berkepribadian“.
Sementara itu Dandim 0204/DS Letkol Arm Asep Hendra Budiana dalam sambutan tertulisnya yang disampaikan Kasdim Mayor Inf Muhcsin mengatakan bahwa keberhasilan program Kependudukan Keluarga Berencana dan Pembangunan Keluarga (KKBPK) akan menghasilkan SDM yang tangguh dan meningkatkan derajat ketahanan nasional serta mampu memberikan jaminan terhadap kesinambungan pembangunan nasional,yang pada akhirnya akan mampu secara signifikan meningkatkan kesejahteraan rakyat.
Sebelumnya Ketua TP PKK Ny Hj Yunita Ashari dalam laporannya menyatakan bahwa peringatan Hari Keluarga merupakan momentum untuk mengingatkan kembali akan pentingnya keluarga sebagai tempat persemaian putra -putri kita dalam membangun karakter dan menanamkan nilai -nilai sosial budaya didalam keluarga.
Dalam peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke XXV dan Pencanangan Bakti Sosial TNI-KKBPK Tahun 2018 Bupati Ashari Tambunan memberikan berbagai bantuan seperti bantuan 10 Kursi Roda dari Lions Club Medan Seruni untuk warga masyarakat yang membutuhkan. Bantuan beni sayuran untuk kelompok wanita.
Selain itu diumumkan juga para pemenang di Harganas ke XXV dan Pencanangan Bakti Sosial TNI-KKBPK Tahun 2018 ini, yakni Pemenang Bakti Sosial TNI-KB-Kes Tahun 2017 sebagai terbaik I Kecamatan Galang,Terbaik II Kec Bangun Purba,Terbaik III Kec Biru-biru.
Selanjutnya pemberian hadiah kepada pemenang lomba Anugerah Kencana Tingkat Kab Deli Serdang untuk katagori lomba PKB/PLKB, Katagori Lomba PPKBD,katagori lomba Sum PPKBD,katagori lomba Bina Keluarga Balita, katagori lomba Bina Keluarga Remaja,katagori lomba Bina Keluarga Lansia, katagori lomba Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga Sejahtera,Katagori lomba Keluarga Harmonis, katagori lomba KB Lestari 10 Tahun,15 Tahun dan 20 Tahun,katagori lomba PIK Remaja berbasis Pendidikan/sekolah dan berbasis masyarakat.
Hadir pada acara tersebut Kepala Perwakilan BKKBN Sumut T Mazaro Zega,Kepala BNN Deli Serdang Safwan Hayat,Unsur FKPD,Anggota DPRD Deli Serdang,Wakil Ketua TP PKK Ny Asdiana Zainuddin,Ketua Dharmawanita Ny Herawati Darwin Zein, para Staf Ahli,Asisten,Kepala OPD,Camat se Deli Serdang,Pengurus Lions Club Medan Seruni.Para Kades Se Kecamatan Pantai Labu.