Lubuk Pakam
Kabupaten Deli Serdang akan menjadi tuan rumah pelaksanaan Hari Aksara Internasional (HAI) Tingkat Nasional tahun 2018 yang direncanakan berlangsung pada 8 September 2018 yang akan datang ,berdasarkan Surat Direktur Pembinaan Pendidikan Keaksaraan dan Kesetaraan Dirjen Pendidikan PAUD dan Pendidikan Masyarakat Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI Nomor 1228/C4.2/PM/2018.
Hal itu disampaikan Plt Bupati Deli Serdang H Zainuddin Mars pada rapat persiapan pelaksanaan Peringatan HAI tingkat Nasional tahun 2018 yang dihadiri Sekdakab Darwin Zein Ssos,Asisten I Dedy Maswardi MAP, Unsur FKPD, Kadis Pendidikan Dra Wastianna Harahap dan jajarannya serta pimpinan OPD lainnya , Rabu (23/5) di Aula Cendanma Kantor Bupati Deli Serdang, Lubuk Pakam.
Plt Bupati H Zainuddin Mars dalam arahannya menyatakan Pemkab Deli Serdang menyampaikan terimakasih atas kepercayaannya menjadi tuan rumah pelaksanaan petringatan HAI tingkat Nasional tahun 2018 dan menyatakan siap untuk mensukseskannya,tentu harus dibaringi dengan kesungguhan dan rasa kebersamaan semua pihak, para FKPD,OPD jajaran Pemkab Deli Serdang terkhusus jajaran Dinas Pendidikan hingga ketingkat bawah.
Kadis Pendidikan Kabupaten Deli Serdang Dra Wastianna Harahap menjelaskan untuk mematangkan persiapan pelaksanaan HAI tingkat Nasional ini akan digelar rapat lanjutan persiapan dengan Panitia Pusat Kemendikbud yang direncanakan pada Jum’at (25/5), dijelaskan juga bahwa dipercayakannya Kabupaten Deli Serdang sebagai tuan rumah pelaksanaan HAI 2018 tingkat nasional mengingat Kabupaten Deli Serdang telah banyak meraih prestasi khusunya di bidang pendidikan diantaranya Penghargaan pengentasan Buta Aksara Nasional Di Krawang tahun 2015 yang diterima Bupati H Ashari Tambunan ,penghargaan Pengelola PKBM tahun 2016 di Palu ,Juara III Nasional Wajib belajar /lomba keberaksaraan 2017 di Kuningan Jawa Barat,Terbaik I komitmen Pengembangan Keprofesin Berkelanjutan (PKBM) tahun 2018, terbaik nasional instruktur TK Tahun 2018 dan Dinas terbaik nasional yang berkomitmen dalam membina dan memotivasi TK tahun 2018.