TMMD Ke-101 TA 2018 di Kecamatan  Kutalimbaru Deli Serdang Dibuka.

Kutalimbaru,

Pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa ke-101 tahun 2018 yang berlokasi Desa Namo Morik dan Desa Sukadame Kecamatan Kutalimbaru dibuka secara resmi oleh Plt Bupati Deli Serdang H Zainuddin Mars diwakili Sekdakab Darwin Zein Ssos selaku irup pada pembukaan  TMMD tersebut , Rabu (4/4) dipusatkan di lapangan SMP N 1 Desa Kutalimbaru Kecamatan Kutalimbaru yang diawali penyampaian  laporan kesiapan pelaksanaan TMMD oleh Dansatgas TMMD  Dandim 0204/ DS Letkol Arm H Asep Hendra Budiana SH MM, penadatangan naskah program TMMD antara Kepala Daerah dengan Dansatgas, dilanjutkan dengan penyerahan program TMMD, penyerahan tanda peserta dan sarana kerja dilanjutkan dengan peninjauan  ke lokasi TMMD.

 Pada pembukaan TMMD ke-101 yang turut dihadiri Danrem 022/PT diawakili Kasiter Letkol Johnson Sitorus,FKPD Kabupaten Sergai,Kota Tebing Tinggi,Langkat dan Asahan,para pimpinan OPD dan para  Camat/Muspika  se Kab Deli Serdang, Kades ,Tokoh Masyarakat dan Tokoh Pemuda se Kecamatan Kutalimbaru,Dansatgas TMMD Letkol Arm H Asep Hendra Budiana dalam laporannya menjelaskan bahwa pelaksanaan TMMD ini  berlangsung hingga 3 Mei 2018 dengan sasaran fisik  pengerasan jalan dengan sertu ukuran 3.455 meter x 4 meter,pembuatan rigid  beton sepanjang  760 meter x 4 meter,delapan unit  plat beton,dua unit gorong-gorong (pipa besi),satu unit jembatan sepanjang 20 x 6 meter,satu unit jembatan sepanjang 8 x 5 meter,lining saluran air dengan ukuran  50 x 0,7 x 0,8 meter,pembuatan MCK di dusun  VI Desa Namo Mirik , rehab jambur di Dusun IV dan VI Desa Sukadame.sasaran nonm fisik berupa penyuluhan Narkoba,ISIS,Wawasan Kebangsaan,Kamtibmas,pertanian,peternakan,KB-Kes dan Hukum.  Sedangkan personel yang terlibat yaitu TNI 125 orang,Polri 10 orang,Pemkab Deli Serdang 15 orang dan masyarakat 50 orang perhari.

Sambutan tertulis  Plt Bupati H Zainudduin Mars  yang dibacakan Sekdakab Darwin Zein Ssos diantaranya mengatakan  bahwa program TNI ManunggalMasuk Desa (TMMD) adalah merupakan salah satu program yang mengedepankan nilai-nilai keterpaduan dan kepedulian yang bertujuan,disamping untuk mendorong serta meningkatkan pembangunan dan ekonomi khususnya yang ada di desa,juga sebagai wadah didalam mempererat kemanunggalan antara TNI dengan rakyat,demi terciptanya rasa persatuan dan kesatuan yang semakin kokoh.

Oleh karena itu,atas nama pemerintah Kabupaten Deli Serdang,menyambut baik,atas diselenggarakannya program Tentara Manunggal Masuk Desa (TMMD ) ini. dan berharap,semoga program TMMD  ini dapat terus dilakukan secara berkesinambungan,guna mempercepat pembangunan disegala bidang.