Hamparan Perak...
Wakil Bupati H.M. Ali Yusuf Siregar menghadiri kegiatan Bakti Sosial (Baksos) TNI AU dalam rangka peringatan HUT TNI AU ke – 75 Tahun 2021, kegiatan tersebut berupa pembagian 1.000 paket sembako kepada warga Desa Bulu Cina dan sekitarnya yang terdampak Covid -19. Bertempat di Masjid Nurul Hidayah Desa Bulu Cina kecamatan Hamparan Perak, Senin (12/4/2021).
Pangkosek Hanudnas III Marsma E.B Sinaga dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada seluruh unsur yang turut membantu pelaksanaan bakti sosial dalam rangka HUT TNI AU ke-75.
”Apresiasi dan rasa terima kasih atas dukungan serta sinergitasnya, sehingga kegiatan Bakti Sosial ini dapat kita laksanakan bersama,” ucap Marsma E.B Sinaga
Lebih lanjut dikatakan bahwa kita semua memahami dan merasakan dampak ekonomi yang diakibatkan pandemi Covid-19 sangat terasa di kalangan masyarakat, terlebih masyarakat kalangan bawah yang taraf ekonominya kurang mampu.
“Untuk itulah, dalam momentum HUT TNI AU ke-75 Tahun 2021 ini, TNI AU bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Deli Serdang dan Unsur komponen masyarakat senantiasa berupaya mewujudkan kepedulian, salah satunya dengan melaksanakan pembagian paket sembako untuk membantu masyarakat kurang mampu akibat menurunnya ekonomi warga ditengah suasana pandemi covid 19 ini”, ungkap Marsma E.B Sinaga.
Pangkosek Hanudnas III juga berharap bantuan sembako ini dapat tersalur dengan lancar dan optimal diterima langsung oleh warga yang benar-benar membutuhkan sehingga dapat membantu mengurangi beban ekonomi masyarakat dalam memenuhi kebutuhan hariannya.
Wakil Bupati Deli Serdang H.M. Ali Yusuf Siregar pada kesempatan ini mengatakan Pada hari ini bersama dengan seluruh jajaran pangkalan TNI Angkatan Udara Soewondo, kita akan melaksanakan rangkaian kegiatan HUT TNIi AU yang ke-75. Tentunya apa yang kita peringati ini bukan hanya diartikan sekedar berkumpul saja, akan tetapi lebih dari itu, harus kita maknai untuk merefleksikan ulang atas apa yang telah kita lakukan selama ini di dalam memenuhi harapan-harapan seluruh masyarakat.
Seperti kita ketahui, capaian-capaian keberhasilan yang di raih selama ini oleh TNI AU adalah buah manis dari kerjasama yang telah dilakukan TNI AU dan masyarakat Oleh karena itu, mari terus kita pelihara dan pupuk rasa kebersamaan, agar apa yang menjadi impian dan cita-cita TNI AU dapat terwujud.”Ungkap Wabup H.M. Ali Yusuf Siregar
“Atas nama Pemerintah Kabupaten Deli Serdang mengucapkan terima kasih banyak kepada TNI Angkatan Udara, terkhusus kepada Pangkalan TNI AU Soewondo yang telah melaksanakan kegiatan bakti sosial kepada masyarakat Kecamatan Hamparan Perak yang kita tahu sangat besar sekali manfaatnya bagi masyarakat yang ada di daerah ini, apalagi saat ini kita masih menghadapi pandemi Covid-19, yang telah mengganggu sistem perekonomian masyarakat kita”.Ucap Wakil Bupati H.M. Ali Yusuf Siregar.
Ini membuktikan bahwa, TNI AU memiliki kepedulian yang tinggi kepada kepentingan dan kesejahtraan rakyat, oleh sebab itu saya mengajak seluruh masyarakat kecamatan hamparan perak agar senantiasa bekerja sama dan mendukung setiap program-program kerja yang telah ditetapkan oleh TNI AU.”Ajak Wabup H.M. Ali Yusuf Siregar.
Hadir juga pada Baksos TNI AU ini, Danlanud Soewondo Kolonel Pnb J.H Ginting, Danwing III Paskhas Kolonel Pas Deni Ramdani, Kadis Ketahanan Pangan Ir. Herry Lubis, Mewakili OPD terkait, Camat beserta Muspika Kecamatan Hamparan Perak, Kades se- Kecamatan Hamparan Perak serta warga penerima bantuan.