2.464 Peserta Ikuti Tour De

Deli Serdang 3

Diskominfostan, Minggu 23 Juni 2024

DELI SERDANG - Sebanyak 149 komunitas dan 60 grup, dengan total peserta sebanyak 2.464 orang dari Sumatera Utara, Sumatera Barat dan Aceh, mengikuti Tour De Deli Serdang 3 di halaman depan Kantor Camat Kutalimbaru, Minggu (23/6/2024), pukul 07.30 WIB.

Para peserta yang akan menempuh jarak sekitar 17 kilometer dengan garis finish di puncak Margasilima (Medan Magnet) tersebut dilepas Penjabat (Pj) Bupati Deli Serdang, Ir Wiriya Alrahman MM bersama Pj Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Deli Serdang, Ny Ismiralda Wiriya Alrahman.

Pj Bupati dan Pj Ketua TP PKK, Wakapolresta Deli Serdang, AKBP Juli Prihartini SIK dan perwakilan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Deli Serdang lainnya juga turut serta dalam Tour De Deli Serdang tersebut.

Dalam sambutannya, Pj Bupati menjelaskan Tour De Deli Serdang 3 tersebut digelar sebagai rangkaian kegiatan menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Deli Serdang.

"Tentu, apa yang kita selenggarakan ini adalah momen yang sangat membahagiakan. Di samping untuk mendapatkan kesehatan, karena memang olahraga bersepeda ini merupakan olahraga yang memiliki banyak manfaat dari segi kesehatan, sekaligus juga untuk memupuk kebersamaan dan persaudaraan kita sebagai wujud kekompakan dan kebersamaan dalam ikut serta memeriahkan peringatan hari jadi ke-78 Kabupaten Deli Serdang," ucap Pj Bupati saat melepas para peserta.

Disebutkan Pj Bupati, penyelenggaraan Tour De Deli Serdang 3 ini juga diharapkan bisa menjadi sarana untuk semakin memperkenalkan objek wisata di Deli Serdang serta mampu mendorong semangat seluruh masyarakat untuk semakin menggelorakan olahraga sepeda.

Sebelumnya, Ketua Panitia yang juga Kepala Dinas Kebudayaan, Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Budporapar), Ismail SSTP MSP dalam laporannya menyampaikan, pelaksanaan Tour De Deli Serdang 3 bertujuan untuk memberikan hiburan kepada masyarakat melalui kegiatan olahraga sepeda di kabupaten deli serdang, sekaligus sebagai rangkaian kegiatan untuk menyambut dan memeriahkan hari jadi ke-78 Kabupaten Deli Serdang.

"Para peserta bisa saling menjalin perkenalan dan persaudaraan antarkomunitas sepeda," kata Kadis Budporapar.

Sampai akhir acara, kemeriahan seolah tak kunjung habis. Sebab, di akhir acara diselenggarakan pencabutan kupon lucky draw dengan hadiah-hadiah yang cukup menarik. Ada sepeda, mesin cuci, televisi, dan lainnya.

Turut hadir di acara itu, Pelaksana Harian (Plh) Sekretaris Daerah, Dr Drs H Citra Effendi Capah MSP, para staf ahli, asisten, pimpinan organisasi perangkat daerah (OPD), tokoh masyarakat, Belin Bramana, dan lainnya.